Polda Jatim jemput bola, melakukan mapping terhadap anggotanya, untuk mengantisipasi kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), usai adanya insiden Briptu FN yang bakar suaminya, Briptu RDW hinggal meninggal dunia.
“Kami lakukan pemetaan dan sudah mendapat mapping anggota-anggota yang memang mempunyai masalah dan kelihatan (diketahui orang lain). Kadang anggota ini kan ada masalah yang tidak kelihatan, artinya yang tahu hanya mereka saja,” tegas Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto, Rabu (12/6/2024).
Ia mengatakan selanjutnya akan memberikan pembinaan sehingga dapat mencegah agar kejadian kekerasan dalam rumah tangga dalam lingkup Polri tak terulang lagi.
“Akan terus kami lakukan mapping untuk melakukan pencegahan agar tidak terulang lagi (KDRT),” jelas Dirmanto.
Diketahui, insiden pasangan suami istri asal Jombang, Briptu RDW (29) yang dibakar istrinya sendiri, Briptu FN (28) hingga meninggal dunia itu terjadi pada Sabtu (8/6/2024), di Asrama Polisi (Aspol) Kota Mojokerto.
Penyidik menyebut kasus ini bermotif konflik rumah tangga. Dari gaji ke-13 Briptu RDW yang tinggal dikit hingga kecanduan judi online.
Kasus Polwan Bakar Suami hingga Meninggal: Polda Jatim Mapping Masalah Internal Anggota
Leave a comment
Leave a comment