inversijatim.id-Timnas Australia U-19 memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 setelah mengalahkan Myanmar dengan skor 1-0 di Stadion Gelora 10 Nopember Surabaya, Rabu (24/7/2024).
Tim asuhan Trevor Morgan itu, keluar menekan sejak pertandingan baru saja dimulai. Dylan Paul Leonard dan kolega, menggencarkan serangan ke gawang Myanmar yang dijaga oleh Saw Kyaw Khant No.
Merespon skema serangan Australia, Myanmar juga memberikan tekanan balik. Anak asuh Aung Naing itu enggan hanya mengandalkan permainan bertahan, Swan Htet dan kawan-kawan juga memanfaatkan kesempatan untuk menggempur barisan belakang Australia.
Kedua tim saling melancarkan jual beli serangan, tetapi Australia terlebih dahulu berhasil membuka keunggulan, tepatnya pada menit ke-35 melalui Medin Memeti. Finishing striker 17 tahun itu gagal diantisipasi oleh kiper Myanmar dan mengubah skor menjadi 1-0 untuk Australia.
Keunggulan satu gol untuk Australia itu, bertahan hingga pertandingan babak pertama selesai.
Beranjak ke babak kedua, Australia lebih mendominasi permainan. Beberapa kali tim berjuluk Socceroos itu, berhasil menembus area pertahanan Myanmar. Hanya saja, finishing yang dilepaskan oleh pemain Australia masih bisa belum menemui sasaran.
Usaha membongkar pertahanan Myanmar itu, tidak bisa dilakukan hingga pertandingan akan berakhir.
Begitu juga dengan Myanmar, upayanya untuk memanfaatkan momen menyerang bisa dimentahkan seluruhnya oleh Australia.
Songkran Bummekriat wasit asal Thailand yang memimpin jalannya pertandingan memberi tambahan waktu 6 menit di akhir babak kedua.
Namun, hingga waktu tambahan berakhir, tidak ada gol lagi yang tercipta. Skor masih unggul 1-0 untuk Australia atas Myanmar.
Dengan hasil itu, Australia memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19. Australia menyusul Timnas Indonesia yang sebelumnya telah memastikan tiket semifinal. Tetapi, Australia tidak bertemu Indonesia di babak lanjutkan, Australia akan bertemu dengan terbaik kedua grup C antara Malaysia dan Thailand.
Gelaran babak semifinal Piala AFF U-19 sendiri, akan diselenggarakan pada Sabtu (27/7/2024) mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Sementara itu dipertandingan lainnya di grub B, Timnas Vietnam U-19 sukses mengalahkan Laos U-19 4-1 di laga terakhir Grup B Piala AFF U-19 2024. Namun, kemenangan ini tidak mampu menyelamatkan Vietnam dari nasib buruk, dimana mereka sudah dipastikan tersingkir setelah finis sebagai runner up Grup B dengan koleksi 4 poin dari 3 laga.