Inversijatim- Tak mau lagi menjadi tim papan bawah di musim ini, Persebaya Surabaya kembali membuat guncangan, di bursa transfer pemain musim ini, dengan merekrut pemain terbarunya untuk kompetis Liga 1 2024/2025. Klub berjuluk Bajul Ijo ini memperkenalkan Gilson Costa sebagai pemain asing anyar yang akan memperkuat lini tengah mereka.
Kehadiran pamain gelandang asal Portugal ini, diharapkan bisa menambah kekuatan Persebaya di musim depan. Betapa tidak, Gilson Costa merupakan mantan rekan setim Flavio Silva saat memperkuat Timnas Portugal U-19 dan U-20. Flavio Silva sendiri telah lebih dulu diperkenalkan sebagai pemain baru Persebaya pada awal Juni lalu. Silva didatangkan dari Persik Kediri dengan statistik yang cukup mentereng dengan koleksi 23 gol saat memperkuat tim asal Kota Tahu itu. Dan ini bisa menjadi modal penting bagi kedua pemain yang telah memilik chemistry.
Gilson Costa mantan pemain Benfica ini, mengaku siap untuk menjalani program latihan yang telah disusun oleh tim pelatih Persebaya. Dia juga mengungkapkan antusiasmenya untuk segera bermain di depan para pendukung setia Persebaya, bonek.
“ Saya sudah siap dan ingin bermain membuat sejarah bersama tim besar dengan pedukung yang fanatic, Saya sudah banyak berbicara dengan Flavio tentang bagaimana sepak bola di Indonesia. Itu penting bagi saya untuk beradaptasi di sini” katanya.
Sebelum kedatangan Costa, Persebaya telah melakukan perombakan besar-besaran di skuad asing mereka. Empat pemain asing yakni Dusan Stevanovic, Paulo Henrique, Yan Victor, Song Ui-young dan Robson Duarte telah dilepas setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 2023/2024. Praktis, hanya Bruno Moreira yang dipertahankan oleh tim Kota Pahlawan.