Nasib apes dialami seorang wanita asal Malang saat tengah asyik liburan di wisata Kota Lama Surabaya. iPhone yang tengah ia pakai berfoto dijambret bandit jalanan.
Peristiwa itu terjadi pada Senin (8/7/2024) malam, sekitar pukul 21.00 WIB. Lokasi korban dijambret, tepatnya di Zona Pecinan Kya-Kya.
Kasus ini sudah dilaporka ke polisi dan tengah dilakukan penyelidikan.
Kusnan, salah satu penjual makanan di sekitar lokasi mengatakan bahwa penjambretan itu dialami korban ketika sedang naik becak wisata.
“Korban pas makan di warung saya. Dia cerita habis kejambretan pas waktu naik becak wisata di Kya-Kya, jembatan lurus. Dia berdua sama temannya,” terang Kusnan, Rabu (10/7/2024).
Berdasarkan cerita korban, setelah dijambret itu sempat kebingungan.
“Akhirnya ya itu, mereka kembali di sekitaran JMP, terus makan di tempat saya,” jelasnya.
Kusnan menyebut, bahwa barang berharga korban yang dijambret yakni HP iPhone.
“Kasihan, bingung mbak nya. Saya tanya pelakunya berapa orang juga gak tahu. Tapi katanya bawa motor, kabur ke arah timur,” katanya.
Menurut Kusnan, di area Kya-Kya saat itu kondisinya memang lagi sepi. Ditambah di Zona Pecinan Kota Lama Surabaya minim orang berjualan.
“Di area Kya-Kya itu memang sepi, gak ada yang jualan,” ungkapnya.
Kusnan lantas menyarankan kepada korban untuk melapor ke polisi.
“Saya sarankan lapor ke polisi. Kasihan kan. Rumahnya jauh. Terus minta tolong ke anggota Satpol PP, dibantu antar ke polsek,” tandasnya.
Kasihan! Lagi Asyik Wisata di Kota Lama Surabaya, Wanita asal Malang Dijambret
By
Ahmad Zain
2 Min Read

Ilustrasi jambret HP. (foto: Istimewa).
You Might Also Like
Leave a comment
Leave a comment
Artikel Rekomendasi
Berita Terbaru
- IBI Jawa Timur Bertekad Tingkatan Kesehatan Ibu Dan Anak, Guna Cegah AKI dan AKB
- Prof. Dr. H. Sunarno Edy Wibowo, S.H., M.Hum., Pakar Hukum Tata Negara, Penegakan Hukum, Pilar Pemilu Yang Bersih dan Berintegritas
- Kasus Babysitter Suapi Obat Penggemuk Pada Bayi Dilimpahkan ke Kejari Tanjung Perak
- Jelang Pilkada, Lebih Dari 18.000 Pelanggan akan Gunakan Kereta Api
- Mahasiswa ITS Tingkatkan Kualitas Maggot melalui Pakan Biofeed dan IoT